Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah

Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah - Hallo sahabat resep masakan tersohor, Blog ini kami persembahkan bagi mereka yang menyukai di dalam dunia masak memasak atau mungkin akan menjadikan ide bagi sobat yang berencana membuka usaha kuliner sehingga kumpulan beberapa resep masakan tersohor ini bisa menjadi pilihan pada menu usaha anda. semoga dengan resep masakan ini terbuka nuansa kreativitas dalam membuat menu makanan sehingga semakin kaya keahlian anda di dunia kuliner Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah, saya akan semakin menambah terus koleksi resep masakan di blog ini dan semoga dengan bertambahnya hari semakin kaya akan resep masakan dan akan membuat anda tidak bosan untuk berkunjung. baiklah berikut resep masakannya.

Nama Resep Masakan : Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah
Nama Resep Masakan : Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah

lihat juga


Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah

Artikel Jajanan Pasar, Artikel Kue Basah, Artikel kue bolu, Artikel Kue Tradisional,
Menu Internasional - Kue Pukis adalah satu dari sekian banyak kue tradisional asli Indonesia dengan tekstur lembut dan bentuk yang menggoda. Rasa manis dan lembutnya kue ini memang tidak mudah di lupakan. Kue ini sampai saat ini masih banyak peminatnya dan masih sangat mudah didapatkan di pasar-pasar tradisional sebagai jajanan pasar maupun toko-toko kue. Kue mungil ini juga cocok untuk menemani anda bersantai sambil membaca atau sekedar menemani anda minum teh atau kopi.

Kue ini juga merupakan kue yang sangat saya gemari sewaktu kecil. Setiap kali pulang dari pasar pasti selalu menanyakan oleh-oleh apa yang dibawa dari pasar, tentu saja dengan berharap dibawakan kue pukis atau kue tradisional lainnya. Untuk sebuah kue tradisional, kue pukis memiliki bentuk yang unik, bentuknya seperti setengah lingkaran. Kue ini lebih enak di nikmati selagi hangat, karena menurut saya kalau sudah dingin rasanya cepat membuat eneg dan kurang mantap.

Jika anda salah satu pecinta kue tradisional ini, dan kangen dengan rasanya namun susah mendapatkan di sekitar anda, sebaiknya anda membuatnya sendiri. Cara membuatnya sangat mudah dan relatif butuh waktu yang singkat. Bahan-bahan pembuat kue pukis juga terbilang cukup sederhana dan banyak tersedia di warung-warung. Nah berikut adalah resep special namun sederhana Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah. 

Bahan-bahan Dasar Kue Pukis :

  • 1 sdt ragi instan
  • 3 sdm meises coklat (sesuai selera)
  • 3 sdm margarin, untuk bahan olesan
  • 4 btr telur
  • 50 gr keju, parut (jika diperlukan)
  • 250 gr tepung terigu
  • 250 gr gula pasir
  • 300 ml santan dari parutan ½ butir kelapa

Cara Membuat Kue Pukis :

  1. Ayak tepung terigu hingga lembut, lalu campur dengan ragi instan, dan aduk hingga rata seluruhnya.
  2. Kocoklah  telur dan gula hingga mengembang sempurna dan mengental.
  3. Tambahkan tepung terigu yang telah tercampur dengan ragi sedikit demi sedikit.
  4. Tambahkan santan kental, kemudian aduk adonan sampai rata.
  5. Biarkan adonan Pukis selama kira-kira 30 menit.
  6. Panaskan cetakan Pukis lalu oleskan margarin pada bagian permukaan cetakan.
  7. Tuang adonan Kue Pukis ke dalam cetakan Kue Pukis yang sudah siap, isi cetakan kira-kira ¾ bagian.
  8. Saat bagian pinggir Kue Pukis sudah mengering, taburkan di bagian permukaan yang masih basah dengan keju atau meises. Lalu tunggu sampai Kue matang seluruhnya.
  9. Angkat Kue Pukis jika sudah matang sempurna lalu sajikan hangat-hangat.

Catatan : 
  • Anda bisa menambahkan pasta pandan untuk mewarnai Kue Pukis agar terlihat hijau cantik dan menambah aroma wangi kue.

Nah mudah kan membuatnya. Selamat mencoba dan berkreasi.


Demikianlah postingan Artikel Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah

Resep Masakan Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah, dengan berkreasi dan banyak mencoba maka akan semakin kaya keahlian anda semua. baiklah, sekian postingan resep masakan dan jangan lupa lihat juga postingan saya yang lain ya.

Anda sedang membaca artikel Cara Membuat Kue Pukis Empuk Menggoyang Lidah dan artikel ini url permalinknya adalah https://resepmasakantersohor.blogspot.com/2012/02/cara-membuat-kue-pukis-empuk-menggoyang.html Semoga isi yang saya posting diartikel ini dan keseluruhan artikel blog ini bisa memberikan banyak manfaat.

Tag : , , , ,